berita

Sosialisasi Layanan Sistem Kredit Semester (SKS) Tahun Pelajaran 2020/2021

Sosialisasi Layanan Sistem Kredit Semester (SKS)

SMA Negeri 1 Magetan pada tahun pelajaran 2020/2021 menggunakan layanan Sistem Kredit Semester (SKS) untuk kelas X . Sistem Kredit Semester selanjutnya disebut SKS adalah bentuk penyelenggaraan pendidikan yang dirancang untuk melayani peserta didik sesuai dengan bakat, minat, kemampuan, dan/atau kecepatan belajar pada setiap semester

SMA Negeri 1 Magetan merupakan salah satu sekolah yang tahun ini melaksanakan program SKS. Program SKS dengan menggunakan dasar hukum Permendikbud 158 tahun 2014.  SKS adalah penyelenggaran yang peserta didik dapat memilih sendiri mata pelajaran sesuai beban nya masing-masing. UKBM (Unit Kegiatan Belajar Mandiri) yang terdiri dari 1 jam tatap muka, tugas terstruktur dan mandiri. BTP (Buku Teks Pelajaran) dan UKBM menjadi alat utama guru dalam kegiatan belajar mengajar. Dalam program SKS ini semua anak dapat menyelesaikan program dalam 6 semester.

Keunggulan SKS diantaranya adalah :

  • Sistem belajar secara klasikal, kelompok, dan individu (berdasarkan unit-unit pembelajaran utuh)
  • Lebih optimal dalam melayani perbedaan siswa (karena memiliki kemampuan/ kecepatan belajar yang berbeda)
  • Masa belajar lebih fleksibel (2 th, 3th, atau 4 th)
  • Tidak ada “tinggal kelas” yang berakibat pada mengulang mapel lain yang tidak seharusnya diulang
  • Lebih fleksibel dalam pengelolaan kelas
  • Lebih mendorong motivasi belajar siswa

 

 

admin
the authoradmin
Think Big, Start Small, Act Now

Tinggalkan Balasan